Beberapa waktu yang lalu Pemerintah Kecamatan Sumber Barito melaksanakan Upacara Peringatan Detik Detik Proklamasi Republik Indonesia yang ke 78 Tahun. Sebagai Inspektur Upacara Bapak Camat Sumber Barito (Bapak Gutuk Gunawan, SSTP, MAP). Upacara peringatan ini mengobarkan semangat perjuangan bagi seluruh masyarakat Kecamatan Sumber Barito untuk selalu tetap berjuang membangun Kecamatan Sumber Barito supaya lebih maju dan mampu sejajar dengan kecamatan lainnya.

Dari berbagai persoalan yang di hadapi Kecamatan Sumber Barito yaitu belum ada akses jalan menuju ke ibu kota Kecamatan walaupun di desa Tumbang Tuan sudah tembus jalur darat yaitu jalan houling Perusahan batu bara PT Bumi Barito Mineral yang berjarak kurang lebih 70 km sampai ke Kota Puruk Cahu. Masyarakat diperkenankan melalui Jalan tersebut dengan mekanisme ijin melintas.

Untuk mengatasi masalah jalan ini, Pemerintah Kabupaten Murung Raya di bawah kepemimpinan Bapak DR. Drs. Perdi Midel Yosep, MA dan Bapak Rejikinoor, S.Sos telah mewujudkan pengadaan satu Alat Berat untuk satu kecamatan yang telah diserahkan pada tanggal 1 Agustus 2023 (Saat Perayaan HUT MURA ke 21) yang diterima 7 Camat termasuk Camat Sumber Barito (Bapak Gutuk Gunawan, SSTP, MAP). Pemerintah Kabupaten Murung Raya berharap alat berat ini dapat digunakan untuk merintis jalan antar desa antar kecamatan di seluruh Kecamatan se Kabupaten Murung Raya.

Permasalahan Kedua yaitu belum tersedianya Jaringan Listrik di seluruh desa se Kecamatan Sumber Barito, Pemerintah Kabupaten Murung Raya telah melakukan kajian, konsultasi dan koordinasi Bapak DR. Ir. Willy Midel Yosep, MM (Anggota DPR Komisi VII utusan Propinsi Kalimantan Tengah/ Mantan Bupati Murung Raya 2 Periode) dan PLN Kalselteng. Berkat dukungan beliau kepada PLN maka sejak tahun 2022-2023-2024 secara bertahap PLN telah membangun jaringan listrik ke beberapa Desa di Kabupaten Murung Raya yang memiliki akses jalan yang memadai.

untuk Kecamatan Sumber Barito diiharapkan agar segera direalisasikan pembersihan akses jalan dari simpang Pusing (Kel. Tumbang Lahung) menuju ke Kel. Tumbang Kunyi sehingga jaringan listrik dapat segera direalisasikan. Jarak Jalan yang perlu dibangun dan pengerasan yaitu sepanjang 42 km dengan pembangunan beberapa jembatan. PLN mengharapkan kepada pemilik lahan di kanan kiri jalan dapat menghibahkan tanahnya selebar 3 meter dari pinggir jalan untuk dipasang tiang listrik dan mengharapkan masyarakat tidak menuntut ganti rugi karena PLN tidak menganggarkan biaya ganti rugi lahan dan karena listrik ini merupakan kebutuhan masyarakat banyak.

Perlu diketahui bahwa jaringan listrik ini membutuhkan tempat yang bebas pohon karena pohon bisa mengganggu jaringan listrik yang ada. Bila salah satu tiang listrik terganggu maka seluruh jaringan dari muara sampai hilir akan terganggu.

Bapak DR. Ir. Willy Midel Yosep, MM mengusulkan kepada PLN untuk Kecamatan Sumber Barito dapat dibangun PLTS terpusat atau pembangkit Listrik Tenaga Disel sementara jalan sepanjang 42 km tersebut di bangun.

Kembali pada makna Peringatan HUT RI ke 78 tahun ini maka diharapkan masyarakat, pemerintah desa/kelurahan, Pemerintah Kecamatan Sumber Barito, dan Pemerintah Kabupaten Murung Raya dapat bersama sama berjuang demi kesejahteraan seluruh masyarakat Kecamatan Sumber Barito dengan cara menyamakan persepsi, bersama sama memperjuangkan terwujudnya jalan antar desa, antar kecamatan dan terwujudnya Listrik di seluruh wilayah Kecamatan Sumber Barito melalui jalur birokrasi pemeritahan dan politik.

Kesejahteraan masyarakat Kecamatan Sumber Barito di segala bidang akan terwujud bila Jalan dan Listrik di Kecamatan Sumber Barito terwujud. (sebuah Perenungan).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *